Senin, 17 Maret 2008

8 Hari Pelatihan Jardiknas Berlalu

ICT Center Kota Malang yang berpusat di Kota Pendidikan telah menyelasaikan satu event yang melalahkan itulah Pelatihan Jardiknas yang merupakan program dari Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri Depdiknas. sebagai kota Pendidikan kota Malang mendapatkan kepercayaan lebih untuk menyelenggarakan pelatihan tersebut sebanyak 400 lembaga pendidikan atau setara dengan 1200 personel tenaga pendidik dan kependidikan (400 TU, 400 Pusatakawan, 400 Guru).

Diawali pada tanggal 5 November 2007 pasca hari Raya Idul Fitri, dan berakhir pada tanggal 10 Maret 2008 = 4 bln, 5 hari pelatihan Jardiknas Kota Malang berakhir. yup genap sudah pada saat ini 18 Maret 2008 atau 8 hari Pelatihan Jardiknas ICT Center Kota Malang berlalu dan para peserta berlomba-lomba untuk menyelesaikan tugas-tugasnya di sekolah masing-masing.

Oleh sebab itu segenap tim pelaksana dan peserta pelatihan Jardiknas Kota Malang menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada segenap pendukung pelatihan di ICT Center Kota Malang diantaranya:
  • Kepala Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri (masa jabat Bpk. gatot ghp)
  • Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang
  • Tim Konsultan ICT Depdiknas
  • Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang
  • Microsoft Indonesia | Microsoft Partner Learning
  • PT. Intel Indonesia
  • PT. Telkom Indonesia area Kota Malang
  • SpinNet
  • MKKS dan UPTD SD Kota Malang
Mudah-mudahan segenap dukungan dan partisipasi yang diberikan selama pelatihan Jardiknas di ICT Center Kota Malang dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi kemajuan tenaga pendidikan dan kependidikan di Kota Malang pada khususnya dan kemajuan pendidikan di Indonesia pada umumnya.

Syamsul Arifin, S.Pd
Secretary of ICT Center Kota Malang
http://arifinmh.wordpress.com
+62-81803841480

1 komentar:

Unknown mengatakan...

untuk peserta pelatihan jardiknas yang telah mengumpulkan portofolio apakah dapat sertifikat dan kalau mendapatkan sertifikat diambil dimana?